Timnas Indonesia Berpeluang Mengalahkan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat
sumbar.jpnn.com, BANDUNG - Gelandang Timnas Indonesia Stefano Lilipaly membeberkan targetnya di FIFA Matchday melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (1/6).
Dia mengatakan Timnas Indonesia memiliki peluang mengalahkan Bangladesh.
Skuat Timnas Indonesia saat ini banyak dihuni oleh pemain muda berkualitas.
Dia yakin dengan materi pemain saat ini, Timnas Indonesia mampu menumbangkan negara yang menduduki peringkat 188 FIFA itu.
"Kami akan fokus melawan Bangladesh. Saya lihat banyak pemain muda dengan kualitas dan potensi yang luar biasa. Harapan saya, kami mendapatkan hasil terbaik," kata Stefano Lilipaly.
Pemain 32 ini sangat senang bisa kembali berseragam Timnas Indonesia.
Dia memang sudah lama absen bermain bersama Timnas Indonesia. Terakhir kali Stefano Lilipaly membela Timnas Indonesia pada 2019.
"Saya sangat senang kembali ke Timnas Indonesia dan enjoy bersama pemain dan pelatih," ujarnya.
Gelandang Timnas Indonesia Stefano Lilipaly membeberkan targetnya di FIFA Matchday melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (1/6).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News