Skuad Timnas Indonesia U-17 Petik Pelajaran Berharga dari Malaysia

Senin, 10 Oktober 2022 – 07:53 WIB
Skuad Timnas Indonesia U-17 Petik Pelajaran Berharga dari Malaysia - JPNN.com Sumbar
Bek tengah Timnas Indonesia U-16 Sulthan Zaky mengaku banyak belajar dari laga kontra Malaysia. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, BOGOR - Bek tengah Timnas Indonesia U-16 Sulthan Zaky mengaku banyak belajar dari laga kontra Malaysia.

Satu hal penting yang dia dan rekan-rekannya petik dari laga itu adalah mental bertanding harus kuat dalam situasi apapun.

"Kami harus lebih bekerja keras dan memperbaiki kesalahan yang ada," kata Sulthan Zaky.

Timnas Indonesia U-17 gagal ke Piala Asia U-17 2023 setelah ditundukkan Malaysia dengan skor 1-5 pada laga terakhir Grup B Kualifikasi Piala Asia.

Gol Malaysia diciptakan Muhammad Zainurhakimi Zain, Arami Wafiy (dua gol), Anjasmirza, dan Afiq Danish.

Timnas Indonesia U-17 memperkecil kedudukan lewat aksi Arkhan Kaka.

Hasil itu tak cukup membuat Timnas Indonesia U-17 masuk dalam enam runner up terbaik kualifikasi Piala Asia U-17. (antara/jpnn)

Bek tengah Timnas Indonesia U-16 Sulthan Zaky mengaku banyak belajar dari laga kontra Malaysia.

Redaktur & Reporter : Ade Keno

Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia