Wali Kota Padang Menyerahkan Bantuan Alat Pertanian pada Kelompok Tani di Bungus Teluk Kabung

Kamis, 14 Juli 2022 – 11:14 WIB
Wali Kota Padang Menyerahkan Bantuan Alat Pertanian pada Kelompok Tani di Bungus Teluk Kabung - JPNN.com Sumbar
Wali Kota Padang Hendri Septa saat memberikan bantuan. Foto: Fachri Hamzah/jpnn.

sumbar.jpnn.com, PADANG - Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan bantuan alat pertanian pada Kelompok Tani yang berada di Kelurahan Bungus Barat, Kecamatan Bungus Teluk Kabung (Bungtelkab).

Adapun jenis bantuan diserahkan yakni, Irigasi tersier, Traktor Roda Dua, Revitalisasi Rice Milling Unit (RRMU), Mesin Pengering Minyak, Open Gas, Mixer, Beni Padi, Pupuk, Alat Pencungkil Pinang.

Hendri mengatakan, bantuan tersebut diberikan kepada beberapa Kelompok Tani di antaranya, Kelompok Tani Koto Lua Saiyo, Kelompok Tani Usaha Karya, Kelompok Tani rambutan, Kelompok Tani Sepakat Koto Gadang, Kelompok Tani Salam Setia Perdana, Kelompok Tani Kandang Sakato, dan Kelompok Tani Alam Mintanak.

"Alhamdulillah,  Pemerintah Kota Padang melalui Dinas Pertanian memberikan sejumlah bantuan bagi kelompok tani yang berada di Kecamatan Bungus Teluk Kabung," katanya.

Dia berharap, dengan bantuan ini bisa memajukan sektor Pertanian di Kota Padang.

"Semoga dengan adanya bantuan ini dapat memajukan sektor pertanian di Kecamatan Bungus, serta meningkatkan pendapatan hasil tani," ucapnya.

Dia menambahkan bantuan yang diberikan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian pemerintah pusat dan Pemerintah Kota Padang kepada petani.

Alat tersebut diharapkan dapat memudahkan pekerjaan para petani di masa pascapanen.

Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan bantuan akat pertanian pada Kelompok Tani yang berada di Kelurahan Bungus Barat
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia