Truk Sawit Hantam Empat Mobil dan Tabrak Warung, 10 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Sabtu, 08 Oktober 2022 – 08:12 WIB
Truk Sawit Hantam Empat Mobil dan Tabrak Warung, 10 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit - JPNN.com Sumbar
Sekitar pukul 21.20 WIB, kecelakaan beruntun terjadi di Padang Luar, Kota Bukittinggi, Jumat (7/10). Foto: Instagram Kabar Bukittinggi

Saksi mata kejadian itu, Yas, mengaku memang mendengar klakson panjang dari arah Jalan Kapeh Panji.

Truk itu menabrak dua unit mobil di depan warung Nasi Goreng Daffa. Seunit mobil grand max terhempas ke warung Sanjai Mananti.

Toyota Hiace pun ikut diseret truk itu sampai ke warung Sate Ajo depan puskesmas.

Petugas Unit Gakkum Satlantas Polres Bukittinggi Nofriwaldi mengatakan truk yang lepas kendali itu bernomor polisi BG 8323 UD.

Truk itu mengalami rem blong sehingga pengemudi, Edi, hilang kendali.

Perkiraan pengemudi, truk mengalami rem blong satu kilometer sebelum lokasi kecelakaan.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Seluruh korban selamat dari kecelakaan namun menderita luka ringan.

"Tidak ada korban jiwa. Sebanyak 10 korban masih sadar dan mengalami luka lecet," ucapnya.

Sekitar pukul 21.20 WIB, kecelakaan beruntun terjadi di Padang Luar, Kota Bukittinggi, Jumat (7/10).
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia