Semen Padang FC Harus Berbenah, Dua Hal Ini Masih Menjadi Momok Permainan Kabau Sirah

Namun, penyelesaian akhir masih menjadi masalah bagi para juru gedor Semen Padang FC itu.
Di babak kedua, pertempuran kedua tim acap terjadi di lini tengah sehingga tak ada gol yang tercipta hingga peluit panjang berbunyi.
Soal performa, Delfiadri masih mengaku puas dengan permainan skuat Kabau Sirah saat menghadapi Persikab Bandung.
"Sejak awal persiapan, kai selalu mengataka skor bukan tujuan utama. Paling penting bagaimana progres dan proses permainan terus meningkat dari laga ke laga. Itu yang kami ingin lihat dalam pertandingan kontra Persikab," kata Delfiadri.
Dari segi permainan, Genta Alparedo dan kolega jauh lebih baik dari sebelumnya.
"Jika dibandingkan dari laga sebelumnya, ini jauh lebih baik," ujar Delfiadri.
Dia juga tak memungkiri evaluasi paling utama pada anak asuhnya ialah penyelesaian akhir.
Hal ini merupakan pekerjaan paling penting tim pelatih sebelum Liga 2 dihelat.
Permainan Semen Padang FC semakin melempem pada uji coba kedua Tur Pulau Jawa.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News