Media Vietnam Sebut Ketua PSSI Mochamad Iriawan Kekanak-kanakan
sumbar.jpnn.com, PADANG - Media asal Vietnam, Phapluat, menyebut Ketua PSSI Mochamad Iriawan kekanak-kanakan.
Phapluat menulis hal itu karena kemarahan Iriawan terhadap Thailand dan Vietnam yang bermain imbang 1-1 di fase grup Piala AFF U-19.
Hasil imbang Thailand vs Vietnam ini sangat menyakitkan bagi Timnas Indonesia U-19.
Pasalnya, Timnas Indonesia U-19 gagal lolos ke fase grup meskipun menduduki posisi runner up terbaik.
AFF mengatur tim yang lolos ke semifinal harus berdasarkan perhitungan head to head ketiga tim.
Jika ada tiga tim yang memiliki nilai sama, penentuannya adalah poin yang diraih dari duel ketiga tim, kemudian selisih, dan jumlah gol ketiga tim.
"Apakah Mochamad Iriawan adalah jenderal polisi yang selalu melihat hal negatif atau memandang hal ini sebagai seorang tentara yang menuntut keadilan mutlak?" tulis Phapluat, dikutip Jpnn.com pada Kamis (21/7).
Saat Thailand dan Vietnam bermain imbang 1-1 artinya kedua tim sudah mencapai ambang batas keselamatan mutlak dan layak ke semifinal.
Media asal Vietnam, Phapluat, menyebut Ketua PSSI Mochamad Iriawan kekanak-kanakan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News