Prediksi Susunan Pemain Argentina Vs Prancis

Minggu, 18 Desember 2022 – 09:27 WIB
Prediksi Susunan Pemain Argentina Vs Prancis - JPNN.com Sumbar
Piala Dunia 2022 penuh dengan kejutan. Beberapa sejarah baru sepak bola dunia akan terukir di Qatar. Foto: The Sun

sumbar.jpnn.com, PADANG - Piala Dunia 2022 penuh dengan kejutan. Beberapa sejarah baru sepak bola dunia akan terukir di Qatar.

Setelah Kroasia memastikan mengisi peringkat ketiga Piala Dunia 2022, kini giliran Prancis dan Argentina yang beradu taji di Stadion Lusail, Minggu (18/12) malam WIB.

Laga ini benar-benar final. Tak hanya bagi kedua negara, melainkan duo superstar yang akan berebut sepatu emas.

Megabintang Prancis Kylian Mbappe akan berduel dengan Lionel Messi untuk menjadi top scorer Piala Dunia 2022.

Mereka masing-masing mencetak lima gol.

Jika salah satu berhasil mencetak gol kemenangan, maka mereka akan mendapatkan dua gelar sekaligus yakni sepatu emas dan juara dunia.

Menilik laga sebelumnya, Argentina dan Prancis pernah sama-sama kalah dalam penyisihan grup.

Prancis kalah dari Tunisia, sedangkan Argentina tumbang di kaki Arab Saudi.

Piala Dunia 2022 penuh dengan kejutan. Beberapa sejarah baru sepak bola dunia akan terukir di Qatar.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia