Inilah Sosok yang Dianggap Tepat Menggantikan Jokowi
sumbar.jpnn.com, JAKARTA - Koordinator Nasional Sahabat Airlangga Deden Nasihin menganggap Airlanga Hartarto sosok yang tepat menggantikan Joko Widdo (Jokowi) sebagai presiden.
Dia menilai Ketua umum Golkar itu tidak terkait dengan stigmatisasi politik seperti kadrun, kampret, dan cebong.
"Airlangga merupakan sosok yang paling tepat menggantikan Jokowi. Beliau tidak berada dalam stigma itu," kata Deden, Selasa (10/5).
Deden sebenarnya tidak menganggap adanya polarisasi kadrun melawan cebong atau pun kampret.
Jika suatu pihak mengusung demokrasi berkeadaban, makan politik identitas dan apa pun yang menyeret kepada politik tak bermartabat harus diselesaikan.
Sejauh ini, pihaknya hanya fokus menyosialisasikan Airlangga ke berbagai lapisan masyarakat.
Dia mengenalkan sosok Airlangga dengan narasi yang jauh dari stigma cebong, kampret, atau pun kadrun.
"Masyarakat dari berbagai lapisan kami ajak untuk berbuat sesuatu yang positif untuk bangsa ini bersama Airlangga," katanya lagi.
Airlanga Hartarto dinilai sebagai sosok yang tepat menggantikan Joko Widdo (Jokowi) sebagai presiden.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News