Kenali Ciri-cirinya, Selusur Maninjau Ini Merupakan Ikan yang Dilindungi

Senin, 27 Juni 2022 – 08:43 WIB
Kenali Ciri-cirinya, Selusur Maninjau Ini Merupakan Ikan yang Dilindungi - JPNN.com Sumbar
Homalopterula gymnogaster atau Selusur Maninjau merupakan ikan endemik danau Maninjau, Kabupaten Agam.FOTO : jpnn

Selurus Maninjau ini biasanya berada di dataran tinggi sekitar 100 sampai 1.800 meter di atas permukaan lau.

Selain di Danau Maninjau, ikan jenis ini sempat ditemui di Danau Gunung Tujuh, da Sungai Batang Toru.

Ikan ini ditemukan di aliran sungai sekitar dana yang berpasir dan memiliki air jernih.

Penyuluh Perikanan Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Agam Asrul Deni putra pernah melihat spesies Selusur Maninjau di Nagari maninjau dan Sungai Batang.

"Saya pernah melihat keberadaan ikan itu di dua nagari tersebut," kata Asrul.

Dia mengatakan masyarakat du dua nagari tersebut tidak mengetahui bahwa Selusur Maninjau dilindungi.

Masyarakat biasa mengonsumsi ikan itu untuk bahan makanan sehari-hari.

Selain dikonsumsi masyarakat, populasi ikan ini berkurang akibat kondisi air yang tercemar karena sisa pakan yang mengendap di dasar danau.

Homalopterula gymnogaster atau Selusur Maninjau merupakan ikan endemik Danau Maninjau, Kabupaten Agam.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia