Peserta HUT Ke-77 RI di Puncak Gunung Talang Mencapai 11 Ribu Lebih, Belum Termasuk OPD

Senin, 15 Agustus 2022 – 20:57 WIB
Peserta HUT Ke-77 RI di Puncak Gunung Talang Mencapai 11 Ribu Lebih, Belum Termasuk OPD - JPNN.com Sumbar
Bupati Kabupaten Solok Epyardi Asda menyebut ada 11 ribu lebih yang mendaftar untuk mengikuti upacara kemerdekaan Indonesia di Puncak Gunung Talang. Foto: Arsip Kabupaten Solok

sumbar.jpnn.com, KABUPATEN SOLOK - Bupati Kabupaten Solok Epyardi Asda menyebut ada 11 ribu lebih yang mendaftar untuk mengikuti upacara kemerdekaan Indonesia di Puncak Gunung Talang.

Peserta yang mendaftar itu terdiri dari mahasiswa, kelompok peduli wisata, dan masyarakat biasa.

"Saya dapat kabar sudah ada lebih dari 11 ribu orang yang mendaftar. Mungkin ada penambahan jumlah pendaki lagi," kata Epyardi.

Dia menjelaskan sebanyak 11 ribu lebih pendaftar itu belum termasuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Berdasarkan kesepakatan, saat ini sudah ada 500 orang dari OPD yang akan ikut mendaki.

"Kami sepakat dari OPD ada sekitar 500 orang yang bakal ikut, kemungkinan ini juga akan bertambah," jelasnya.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Solok sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk pengamanan di kawasan Gunung Talang.

Di setiap pos akan ada Satpol PP, polisi, dan OPD terkait untuk melakukan pengawasan.

Bupati Kabupaten Solok Epyardi Asda menyebut ada 11 ribu lebih yang mendaftar untuk mengikuti upacara kemerdekaan Indonesia di Puncak Gunung Talang.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia