Arus Lalu Lintas Padang-Solok Lumpuh Total, Pengendara Disarankan Melewati Jalur Ini

Sabtu, 20 Agustus 2022 – 19:17 WIB
Arus Lalu Lintas Padang-Solok Lumpuh Total, Pengendara Disarankan Melewati Jalur Ini - JPNN.com Sumbar
Arus lalu lintas Padang-Solok lumpuh total hingga Sabtu (20/8) malam WIB. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com - Arus lalu lintas Padang-Solok lumpuh total hingga Sabtu (20/8) malam WIB.

Jalur ini tak dapat dilalui karena longsor pada pukul 14.00 WIB.

"Melihat material longsor, kami memperkirakan kondisi arus lalu lintas terganggu," kata Kapolsek Lubuk Kilangan Lija Nesmon.

Longsor Sitinjau Laut ini terjadi pada empat titik yang tersebar di Kawasan Lubuk Paraku sampai Panorama II.

Material longsor yang menutupi badan jalan berupa lumpur, bebatuan, dan pepohonan.

"Butuh waktu untuk pembersihan material longsor, semoga cepat dituntaskan," harap Lija Nesmon.

Tim gabungan sudah berupaya membersihkan material longsor menggunakan alat berat yang sudah tersedia.

Pihak kepolisian mengerahkan masyarakat yang hendak menuju Solok atau Padang agar mengambil alternatif via Padang Panjang.

Arus lalu lintas Padang-Solok lumpuh total hingga Sabtu (20/8) malam WIB.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia