Dua Warga Agam Tertimbun Longsor di Baso

Senin, 18 Desember 2023 – 14:51 WIB
Dua Warga Agam Tertimbun Longsor di Baso - JPNN.com Sumbar
Warga Baruah Andaleh, Jorong Baruang, Nagari Padang Tarok, Kecamatan Baso, Agam, meninggal dunia akibat tertimbun longsor. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, AGAM - Warga Baruah Andaleh, Jorong Baruang, Nagari Padang Tarok, Kecamatan Baso, Agam, meninggal dunia akibat tertimbun longsor.

Sekretaris BPBD Agam Olkawendri mengatakan ada dua warga Baruah Andaleh yang tertimbun longsor saat melakukan gotong royonnng membersihkan saluran irigasi yang tersumbat.

Mereka tertimbun pada Senin (18/12) sekitar pukul 08.00 WIB.

"Korban atas nama Rehan Adinata (18) dan Chairunas St Malin (32). Rehan ditemukan sekitar pukul 11.35 WIB," kata Olkawendri.

Korban lainnya, Chairunas St Malin, sampai saat ini masih dicari satgas BPBD Agam.

Olkawendri mengimbau warga yang berada di area rawan longsor untuk tetap berhati-hati.

Di Kecamatan Ampek Angkek, Agam, sudah ada lima titik longsor dengan panjang sampai delapan meter dan ketinggian 20 centimeter sampai empat meter.

Akibatnya, jalan tidak bisa dilalui kendaraan dan ada lima sepeda motor yang terjebak material.

Warga Baruah Andaleh, Jorong Baruang, Nagari Padang Tarok, Kecamatan Baso, Agam, meninggal dunia akibat tertimbun longsor.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia