Petani Lereng Gunung Marapi Merugi, Bantuan Pemerintah Sangat Diharapkan

Rabu, 24 Januari 2024 – 20:22 WIB
Petani Lereng Gunung Marapi Merugi, Bantuan Pemerintah Sangat Diharapkan - JPNN.com Sumbar
Petani yang bermukim di lereng gunung Marapi mengharapkan bantuan ganti rugi gagal panen dari pemerintah . Foto: ANTARA

Firdaus mengaku sudah menghimpun data sementara terkait kerugian itu dan disampaikan ke dinas terkait.

"Estimasi kerugian bisa mencapai miliaran rupiah," ujarnya.

Selain hasil pertanian, ada 100 kepala keluarga yang menggantungkan hidup dari hasil hutan gunung Marapi.

Sebelum erupsi terjadi, mereka bekerja sebagai pencari markisah hutan.

"Kini sudah rontok semua mata pencaharian mereka," tambah Firdaus.

Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Agam Armelia sebelumnya sudah merinci lahan pertanian terdampak abu vulkanik gunung Marapi.

Di Kecamatan Canduang tercatat 206 hektare lahan pertanian. Di Kecamatan Sungai Pua terdapat 233,87 hektare, dan di Baso ada 38 hektare.

Selain pendataan, Pemkab Agam terus berkoordinasi dan mengkaji kebijakan yang akan diambil untuk menanggapi persoalan tersebut.

Petani yang bermukim di lereng gunung Marapi mengharapkan bantuan ganti rugi gagal panen dari pemerintah
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia