BNPB Kerahkan TRC Ke Lokasi Gempa Pasaman Barat

Jumat, 25 Februari 2022 – 13:59 WIB
BNPB Kerahkan TRC Ke Lokasi Gempa Pasaman Barat - JPNN.com Sumbar
Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto. ANTARA/Andi Firdaus

sumbar.jpnn.com, PASAMAN BARAT - Pasca gempa magnitudo (M) 6,2 yang menguncang Kabupaten Pasaman Barat dan sekitarnya, Kepala BNPB Letnan Jederal TNI Suharyanto langsung menurunkan Tim Reaksi Cepat.

Hal itu disampaikan Suharyanto dalam keterangan resmi BNPB, Jumat (25/02).

Suharyanto mengatakan, Tim TRC sudah menuju ke lokasi gempa Pasaman Barat, Sumatera Barat.

"Anggota sudah saya perintahkan agar cepat ke lokasi terdampak gempa," katanya

Nantinya, Tim TRC akan membentuk posko di daerah terdampak agar mengantisipasi gempa susulan.

"Jika terjadi gempa susulan akan lebih baik penanganannya, sebabkan sudah ada posko," lanjutnya.

Suharyanto akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk mendirikan tenda pengungsian.

"Saya harap pemerintah daerah berkoordinasi dengan BPBD setempat agar mendirikan tenda pengungsian untuk korban terdampak," harapnya.

Pasca Gempa di Kabupaten Pasaman Barat, BNPB telah mengerahkan Tim TRC untuk mendirikan posko untuk antisipasi gempa susulan.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia