Satpol PP Mengamankan 9 Remaja Bukan Pasutri di Wisma, Ada yang Tanpa Busana
sumbar.jpnn.com, PADANG - Satpol PP Padang mengamankan sembilan remaja dan sebilah samurai di wisma kawasan Jalan Thamrin, Ranah, Padang Selatan.
Kabid Tibum dan Tranmas Satpol PP Padang Deni Harzandy mengatakan petugas mendapat laporan bahwa banyak pasangan bukan suami istri (pasutri) yang menginap di wisma kawasan Ranah.
"Kami mengamankan lima pria dan empat perempuan," kata Deni.
Masing-masing orang berinisial MR (18), AM (17), CA (15), FR (17), IA (17), FF (16), AW (17), ZR (18), dan NR (16).
Seluruhnya ditemukan sedang bermesraan di dalam kamar wisma tersebut.
"Kami bahkan menemukan pasangan tanpa busana lengkap sedang berduaan," ungkap Deni.
Saat pemeriksaan, petugas menemukan ada transaksi melalui media sosial di salah satu gawai milik seorang perempuan yang diamankan.
Pada transaksi itu, Deni menyebut ada penawaran sebesar Rp 700 ribu di gawai milik perempuan tersebut.
Satpol PP Padang mengamankan sembilan remaja dan sebilah samurai di wisma kawasan Jalan Thamrin, Ranah, Padang Selatan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News