Satpol PP Mengamankan 10 Liter Tuak saat Razia Pekat di Agam

Senin, 16 Januari 2023 – 07:48 WIB
Satpol PP Mengamankan 10 Liter Tuak saat Razia Pekat di Agam - JPNN.com Sumbar
Satpol PP dan Damkar Agam mengamankan 10 liter minuman keras jenis tuak saat razia penyakit masyarakat (pekat) di Kecamatan Lubuk Basung, Minggu (15/1). Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, AGAM - Satpol PP dan Damkar Agam mengamankan 10 liter minuman keras jenis tuak saat razia penyakit masyarakat (pekat) di Kecamatan Lubuk Basung, Minggu (15/1).

Kabid Keterlibatan umum dan ketertiban masyarakat Satpol PP dan Damkar Agam Yul Amar mengatakan tuak itu diamankan dari satu warung di kecamatan tersebut.

"Kami sudah mengamankan tuak itu ke Mako Satpol PP dan Damkar Agam," kata Yul Amar.

Dia menceritakan, tuak tersebut didapat saat petugas merazia pasangan ilegal dan minuman keras di Lubuk Basung dan Tanjung Raya.

Petugas meninjau sejumlah hotel dan penginapan untuk menemukan pasangan bukan suami istri tersebut.

Petugas yang tidak mendapati pasangan ilegal melanjutkan razia ke beberapa warung.

Alhasil, tuak 10 liter itu ditemukan di Lubuk Basung.

"Kami akan memusnahkan tuak itu dalam waktu dekat bersamaan dengan barang bukti lainnya," tutup Yul Amar. (antara/jpnn)

Satpol PP dan Damkar Agam mengamankan 10 liter tuak dari suatu warung di Kecamatan Lubuk Basung

Redaktur & Reporter : Ade Keno

Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia