Disrupsi Nilai Pancasila Sudah Terjadi Selama 23 Tahun

Selasa, 05 Juli 2022 – 09:26 WIB
Disrupsi Nilai Pancasila Sudah Terjadi Selama 23 Tahun - JPNN.com Sumbar
Ketua Majelis Kridatama Pancasila Hanief S.Ghafur menyampaikan selama 23 tahun terakhir terjadi disrupsi terhadap nilai Pancasila.ANTARA FOTO/Anis Efizudin/YU (ANTARA FOTO/ANIS EFIZUDIN)

sumbar.jpnn.com, PADANG - Ketua Majelis Kridatama Pancasila Hanief S.Ghafur menyampaikan selama 23 tahun terakhir terjadi disrupsi terhadap nilai Pancasila.

Menurutnya, kehampaan Pancasila sangat berbahaya karena bisa berubah menjadi virus dan menjangkiti seluruh bangsa Indonesia..

Kondisi ini harus diatasi dengan memasyarakatkan Pancasila kepada seluruh anak bangsa dari segala lapisan.

"Disrupsi ini harus diatasi dengan memasyarakatkan Pancasila," kata Hanief.

Dia mengusulkan agar bangsa Indonesia menyekolahkan anak di sekolah Pancasila.

Setiap sekolah ini harus memiliki stempel aktif dalam mengajarkan nilai Pancasila.

"Mudah-mudahan kehampaan dan kekosongan nilai Pancasila ini bisa diisi di masa mendatang," ucapnya.

Ketua BPIP Yudian Wahyudi menyarankan penggunaan Salam Pancasila untuk menjaga persatuan Indonesia.

Kehampaan Pancasila sangat berbahaya karena bisa berubah menjadi virus dan menjangkiti seluruh bangsa Indonesia..
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia