Selamatkan Hutan Mentawai, KPHM Kembali Gelar Aksi

Kamis, 17 Februari 2022 – 07:51 WIB
Selamatkan Hutan Mentawai, KPHM Kembali Gelar Aksi - JPNN.com Sumbar
Aksi Koalisi Penyelamat Hutan Mentawa di Depan Kantor KLHK Sumbar, Padang, Selasa (12/2/2022)

sumbar.jpnn.com, PADANG - Koalisi Penyelamat Hutan Mentawai (KPHM) melanjutkan aksi turun ke jalan di depan Kantor Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Padang, Selasa (12/02/2022). 

Aksi ini merupakan yang ketujuh setelah Tugu Perdamaian Merpati Kota Padang, Simpang Masjid Raya Sumbar, dan di depan Kantor Gubernur Sumbar.

Pantauan Jpnn.com, massa aksi membawa spanduk bertuliskan selamatkan hutan masa depan Mentawai. 

Massa juga membagikan selembar kerta yang berisi petisi untuk penyelamatan Mentawai. 

Seorang orator Yulia Tiorajani Satoko mengatakan bagi masyarakat Mentawai hutan adalah emas. 

Sebab itulah, KPHM terus berjuang untuk menyelematkan hutan Mentawai dari izin konsesi hutan. 

"Kami akan terus memperjuangkan keslamatan hutan di Mentawai," ujar Yulia saat berorasi. 

"Masyarakat Mentawai tidak akan pernah diam ketika tanahanya dirusak," lanjut perempuan 33 tahun itu. 

Koalisi Penyelamat Hutan Mentawai menggelar aksi penyelamatan hutan Mentawai di depan Kantor Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Barat, di Padang
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia