Jalan Provinsi di Padang Pariaman Terancam Ditutup, Nagari Kuranji Hulu Bisa Terisolir
sumbar.jpnn.com, PADANG PARIAMAN - Jalan provinsi Sumbar di Nagari Kuranji Hulu, Kecamatan Sungai Garinggiang, Kabupaten Padang Pariaman, terancam ditutup.
Jalan itu amblas sejak beberapa tahun terakhir dan semakin parah meski sudah dipasang jembatan darurat.
"Kerusakannya semakin parah seiring dengan terjadinya hujan," kata Wali Nagari Kuranji Hulu, Salman Hardani, Kamis (26/5).
Salman menjelaskan jembatan darurat atau bailey sudah dibangun pada akhir 2021.
Namun, kedudukan jembatan itu tidak kokoh karena tanah tiang penyangga terus digerus air.
UPTD Jalan dan Jembatan Wilayah VI Dinas Bina Marga Cipta Karya dan Tata Ruang Sumbar sudah meninjau kondisi jalan tersebut.
Keputusan yang diambil adalah menyurati Kepolisian Sektor Sungai Garinggiang untuk menutup jalan itu.
Salman menyarankan Pemprov agar tidak menutup jalan Kuranji Hulu.
Jalan provinsi Sumbar di Nagari Kuranji Hulu, Kecamatan Sungai Garinggiang, Kabupaten Padang Pariaman, terancam ditutup.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News