Jadwal Inap dan Keberangkatan Seluruh Kloter Calon Jemaah Haji Sumbar

Kamis, 02 Juni 2022 – 20:58 WIB
Jadwal Inap dan Keberangkatan Seluruh Kloter Calon Jemaah Haji Sumbar - JPNN.com Sumbar
Jadwal menginap dan keberangkatan jamaah haji Sumbar ke Tanah Suci. Ilustrasi by:

sumbar.jpnn.com, PADANG - Calon Jemaah haji kloter I asal Padang akan masuk asrama haji pada Jumat (3/6) dan diberangkatkan pada Sabtu (4/6).

Kloter I ini berjumlah 385 jemaah, semuanya berasal dari Padang.

Untuk kloter II berasal dari Kota Bukittinggi, Kabupaten Tanah Datar, Kabupaten Padang Pariaman, Kota Pariaman, dan Kota Padang.

Mereka akan masuk asrama pada Sabtu (4/6) dan terbang ke Tanah Suci pada Minggu (5/6).

Kloter III diisi oleh jemaah dari Kabupaten Agam, Kabupaten Limapuluh Kota, Kabupaten Sijunjung, Kota Sawahlunto, Kabupaten Solok Selatan, dan Kabupaten Kepulauan Mentawai.

Calon Jemaah dari kloter tiga ini dijadwalkan terbang ke tanah suci pada Senin (6/6) pukul 15.15 WIB. Mereka diharuskan masuk asrama haji sehari sebelum keberangkatan.

Kloter IV berasal dari Kabupaten Solok, Kabupaten Pasaman, Kabupaten Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat, dan Kota Padang.

Mereka dijadwalkan masuk asrama pada Senin (6/6) dan terbang ke tanah suci sehari setelahnya.

Calon Jemaah haji kloter I asal Padang akan masuk asrama haji pada Jumat (3/6) dan diberangkatkan pada Sabtu (4/6).
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia