PT Pupuk Salurkan Bantuan Rp 100 Juta untuk Korban Gempa
sumbar.jpnn.com, PASAMAN BARAT - PT Pupuk Indonesia (Persero) menyalurkan bantuan Rp 100 juta untuk korban gempa di Kabupaten Pasaman dan Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar).
Bantuan tersebut untuk mempercepat pemulihan perekonomian masyarakat setempat.
SVP Umum dan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Pupuk Indonesia Yana Nurahmad Haerudin mengatakan bantuan tersebut sudah diberikan langsung ke posko pengungsi.
"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban serta membantu proses pemulihan masyarakat Pasaman dan Pasaman Barat," kata Yana dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (7/3).
Pemberian bantuan uang tunai itu, kata Yana, bersama 10 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lainnya.
Melalui Yana, PT Pupuk Indonesia berharap dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya korban gempa bumi.
Kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman tak hanya diguncang satu kali gempa yang berkekuatan 6.2 magnitudo.
Pasaman Barat dan Pasaman juga diguncang 160 kali gempa susulan.
Bantuan terus mengalir untuk korban gempa di Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News