Walhi Kritik Rencana Bupati Solok Merayakan HUT Ke-77 RI di Puncak Gunung Talang

Jumat, 12 Agustus 2022 – 19:09 WIB
Walhi Kritik Rencana Bupati Solok Merayakan HUT Ke-77 RI di Puncak Gunung Talang - JPNN.com Sumbar
Rencana Bupati Solok Epyardi Asda merayakan HUT ke-77 RI di Puncak Gunung Talang berpotensi merusak lingkungan. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, PADANG - Rencana Bupati Solok Epyardi Asda merayakan HUT ke-77 RI di Puncak Gunung Talang berpotensi merusak lingkungan.

Pasalnya, Epyardi Asda menghadirkan sekitar 20 ribu peserta untuk mengibarkan bendera Merah Putih di Puncak Gunung Talang.

Ketua Departemen Advokasi Walhi Sumbar Tomy Adam menerangkan sebagian wilayah hutan Gunung Talang merupakan kawasan lindung.

Hal ini tertuang dalam SK Menteri Kehutanan Nomor 35 Tahun 2013.

Selain itu, Gunung Talang tidak akan mampu menampung 20 ribu lebih orang seperti yang direncanakan Epyardi Asda.

Jika dipaksakan, maka akan berujung pada pembukaan lahan baru dan kerusakan alam.

"Bayangkan 20 ribuan orang yang akan dipindahkan oleh Epyardi Asda ke Gunung Talang, berapa kerusakan yang ditimbulkannya," ujarnya

Kemudian, kegiatan yang mengundang banyak orang tersebut akan menyebabkan sampah.

Rencana Bupati Solok Epyardi Asda merayakan HUT ke-77 RI di Puncak Gunung Talang berpotensi merusak lingkungan.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia