Begini Hebatnya Aplikasi MTQ Buatan Pemprov Sumbar
sumbar.jpnn.com, PADANG - Pemprov Sumbar meluncurkan aplikasi khusus MTQ Nasional ke-VI Korpri untuk mempermudah kafilah dari seluruh Indonesia mendapatkan informasi penting terkait acara.
Kepala Diskominfotik Sumbar Jasman Rizal menyebut aplikasi itu bisa diunduh di Playstore denan kata kunci pencarian MTQ VI Korpri.
Pada aplikasi itu terdapat jadwal lomba, lokasi terdekat, live venue, pemondokan, dan nomor kontak penting.
Kafilah dari seluruh Indonesia bisa memedomani informasi dalam aplikasi tersebut untuk memudahkan mereka selama di Kota Padang.
"Ini salah satu bentuk dukungan dari Kominfotik Sumbar untuk menyukseskan MTQ Nasional ke-VI Korpri," kata Jasman.
Aplikasi itu buatan tenaga IT Diskominfotik Sumbar yang kemampuannya sudah terasah.
Sebanyak delapan venue sudah disiapkan untuk MTQ Korpri VI Korpri dari 8 sampai 11 November 2022.
Venue tilawah diselenggarakan di Masjid Raya Sumbar yang merupakan ikon provinsi Ranah Minang.
Pemprov Sumbar meluncurkan aplikasi khusus MTQ Nasional ke-VI Korpri untuk mempermudah kafilah dari seluruh Indonesia
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News