Bukti Nyata Kuasa Allah SWT, 12 Nelayan Selamat dari Bengisnya Perairan Air Bangis
sumbar.jpnn.com, PASAMAN BARAT - Laut sungguh tak bertepi, 12 nelayan yang terbiasa dengan asinnya bahari mengalami musibah tak terduga.
Kapal pemancing bagan Roses 01 yang mereka tumpangi dihantam badai hingga karam pada Jumat (24/3) di perairan Air Bangis, Pasaman Barat.
Beruntung nyawa masih dikandung badan, seluruhnya selamat dalam peristiwa itu.
Namun, perjuangan mereka untuk tetap hidup demi keluarga tercinta cukup menakjubkan.
Mereka 17 jam terombang-ambing di tengah lautan. Sebanyak enam orang diselamatkan lebih dahulu.
Sisanya, baru ditemukan pada Sabtu (25/3) siang WIB di perairan Pantai Maligi, Pasaman Barat.
Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto yang mendengar kabar itu langsung menyambangi mereka.
"Kami sangat bersyukur mereka selamat setelah 17 jam terombang-ambing di lautan," kata Risnawanto.
Laut sungguh tak bertepi, 12 nelayan yang terbiasa dengan asinnya bahari mengalami musibah tak terduga.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News