BPBD Kabupaten Solok Bangun Rumah Darurat untuk Korban Longsor

Senin, 15 Januari 2024 – 08:43 WIB
BPBD Kabupaten Solok Bangun Rumah Darurat untuk Korban Longsor - JPNN.com Sumbar
Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Solok membangun rumah darurat untuk warga terdampak longsor di Kecamatan Pantai Cermin. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, KABUPATEN SOLOK - Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Solok membangun rumah darurat untuk warga terdampak longsor di Kecamatan Pantai Cermin.

Kasat BPBD Kabupaten Solok Irwan Efendi berharap rumah darurat itu dapat menjadi hunian sementara untuk warga yang rumahnya tertimbun longsor.

Bencana longsor pada Jumat (12/1) itu menimpa tiga jorong di Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Solok.

Selain rumah, musibah itu juga mengakibatkan kerusakan terhadap jalan kabupaten sepanjang 20 meter di Jorong Koto Tinggi, Nagari Surian.

"Selain membangun rumah darurat, kami juga sudah merapikan pohon tumbang yang sempat menghambat akses lalu lintas jalan nasional Lubuk Selasih-Padang Aro. Alhamdulillah jalan tersebut sudah kembali normal," kata Effendi.

Terkait kondisi korban longsor, Effendi menyebut mereka membutuhkan bantuan sembako, peralatan memasak, terpal, selimut, dan kebutuhan perempuan lainnya.

BPBD Kabupaten Solok mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terutama yang beraktivitas di sekitar lokasi rawan bencana.

"Saat ini intensitas hujan masih tinggi. Kami imbau agar warga tetap waspada," imbaunya. (antara/jpnn)

Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Solok membangun rumah darurat untuk warga terdampak longsor di Kecamatan Pantai Cermin.

Redaktur & Reporter : Ade Keno

Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia