Polda Sumbar Memperketat Pengamanan Seluruh Mako Pasca Bom Bunuh Diri di Polsek Astaanyar

Kamis, 08 Desember 2022 – 09:58 WIB
Polda Sumbar Memperketat Pengamanan Seluruh Mako Pasca Bom Bunuh Diri di Polsek Astaanyar - JPNN.com Sumbar
Polda Sumbar menginstruksikan pengetatan pengamanan markas komando pasca bom bunuh diri di Polsek Astaanyar, Bandung. Foto: Antara Foto: tangkapan layar google Maps

sumbar.jpnn.com, PADANG - Pengamanan di markas komando (mako) di seluruh Sumbar diperkatat.

Instruksi ini dikeluarkan Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono untuk menanggapi bom bunuh diri di Polsek Astaanyar Bandung pada Rabu (7/12).

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan mengatakan pengetatan pengamanan ini dilakukan di seluruh mako baik dari Polda, Polres, hingga Polsek.

Peningkatan pengamanan ini juga dilakukan pada seluruh tamu yang berkunjung ke mako.

"Ada pemeriksaan tertentu terhadap tamu yang akan masuk sebagai antisipasi dan pengawasan kami," kata Dwi.

Selain itu, Kapolda Sumbar juga meminta personel kepolisian agar terus waspada saat bertugas di lapangan.

Kapolda Sumbar tak ingin personel menganggap remeh peristiwa di Polsek Astaanyar, Bandung.

"Jangan anggap remeh, tetap waspada terhadap gangguan yang ada," ungkapnya.

Polda Sumbar menginstruksikan pengetatan pengamanan markas komando pasca bom bunuh diri di Polsek Astaanyar, Bandung.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia