Pemko Padang Mengucurkan Bantuan Keuangan untuk Partai Politik Senilai Rp 865 Juta

Selasa, 14 Juni 2022 – 21:09 WIB
Pemko Padang Mengucurkan Bantuan Keuangan untuk Partai Politik Senilai Rp 865 Juta  - JPNN.com Sumbar
Balai Kota Padang pada malam hari. Foto: Arsip Kota Padang

sumbar.jpnn.com, PADANG - Pemerintah Kota (Pemko) Padang bakal mengucurkan dana bantuan keuangan bagi sembilan Partai Politik (Parpol) senilai Rp 864 juta.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Padang Tarmidzi mengatakan ada sembilan Parpol yang mendapatkan bantuan keuangan itu.

Kesembilan Parpol itu ialah Gerindra, PKS, PAN, Demokrat, Golkar, PPP, PDIP, Berkarya, dan NasDem.

Masing-masing Parpol akan mendapatkan bantuan keuangan dengan jumlah yang berbeda, sesuai Perwako Padang Nomor 218 Tahun 2022.

"Tahun ini, nilai bantuan per suara untuk masing-masing partai senilai Rp 2,2 juta. Besaran bantuan keuangan Parpol ini akan diberikan berdasarkan perolehan suara sah masing-masing partai pada Pemilu lalu," jelasnya.

Pencairan bantuan keuangan Parpol di Kota Padang ini akan dicairkan setelah BPK selesai mengaudit laporan penggunaan dana masing-masing partai pada tahun sebelumnya.

"Sesuai aturan main, bantuan keuangan Parpol pada tahun lalu harus dipertanggungjawabkan penggunaannya. Bagaimana pun yang disalurkan itu merupakan uang negara," jelasnya.

Tarmidzi juga memaparkan, pada tahun ini, Partai Gerindra yang berhasil meraih 11 kursi di DPRD Kota Padang dengan perolehan suara mencapai 96.648 suara, menjadi partai yang akan menerima dana bantuan keuangan terbanyak dengan nilai mencapai Rp217. 683.000 juta.

Pemerintah Kota (Pemko) Padang bakal mengucurkan dana bantuan keuangan bagi sembilan Partai Politik (Parpol) senilai Rp 864 juta.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia