Bupati Solok: Mahyeldi Jangan hanya Pencitraan

Kamis, 10 Maret 2022 – 10:30 WIB
Bupati Solok: Mahyeldi Jangan hanya Pencitraan - JPNN.com Sumbar
Bupati Kabupaten Solok Epyardi Asda. Foto: Arsip Pemkab Solok

sumbar.jpnn.com, KABUPATEN SOLOK - Bupati Kabupaten Solok Epyardi Asda menyebut Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah pencitraan 

Epyardi mengatakan hal itu setelah ucapan Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Sumbar) Jasman Rizal di beberapa media online. 

Jasman Rizal menuding Epyardi tidak menghargai Gubernur Sumbar karena tidak hadir pada Rapat Koordinasi Kepala Daerah di Tua Pejat, Kabupaten Mentawai, Senin (7/3). 

Epyardi menilai rapat tersebut hanya menghambur-hamburkan uang rakyat dan terkesan seremonial. 

"Saya lebih suka rapat dekat rakyat daripada jauh-jauh ke Mentawai. Mahyeldi jangan hanya pencitraan, Pilkada Sumbar masih lama," kata Epyardi, Kamis (10/3). 

Epyardi sangat menyayangkan, selama menjadi Bupati Kabupaten Solok hampir tidak ada program dari provinsi yang bermanfaat untuk wilayah kerjanya. 

Bahkan, lanjut Epyardi, pembangunan di Kabupaten Solok dihancurkan oleh Gubernur dan tidak mendapat dukungan. 

"Pembangunan di Kabupaten Solok dihancurkan oleh Gubernur dan tidak dia dukung," katanya lagi.

Bupati Kabupaten Solok Epyardi mengkritik Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia