Suhu Udara di Sumbar Panas Terik, Begini Penjelasan BMKG

Selasa, 17 Mei 2022 – 14:57 WIB
Suhu Udara di Sumbar Panas Terik, Begini Penjelasan BMKG - JPNN.com Sumbar
BMKG menjelaskan penyebab suhu udara di Sumbar panas. Ilustrasi: (ANTARA/HO - Joko Purnomo)

Rilis BMKG pada 8 Mei 2022, suhu panas terjadi di beberapa wilayah Indonesia.

Hal ini menimbulkan kepanikan masyarakat karena dikaitkan dengan gelombang panas yang terjadi di India.

BMKG menjelaskan kejadian suhu panas di Indonesia tidak dikategorikan sebagai gelombang panas yang terjadi di India.

Gelombang panas terjadi dalam cakupan yang luas dan mengakibatkan sirkulasi cuaca tertentu.

"Peningkatan suhu atau lebih panas dari biasanya merupakan hal yang wajar," kata Urip.

Analisis klimatologi menyebutkan sebagian besar lokasi pengamatan suhu udara di Indonesia menunjukkan dua puncak suhu maksimum yakni pada April atau Mei dan September.

Hal ini dipengaruhi oleh posisi gerak semu matahari dan dominasi cuaca cerah awal.

Suhu maksimum akan berada sekitar 36 derajat celcius dan bukan merupakan suhu tertinggi yang pernah terjadi di Indonesia.

Awal Mei 2022, suhu udara di Sumbar terasa panas terik.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia