59 Ternak di Padang Pariaman Terjangkit PMK

sumbar.jpnn.com, PADANG PARIAMAN - Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman, Sumbar, mencatat 59 ternak terinfeksi penyakit mulut dan kuku (PMK).
Perinciannya, tiga ekor ditemukan di Ulakan Tapakih, empat ekor ternah di 2X11 Anam Lingkung, dan 52 ekor di IV koto Aue Malintang.
Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Kabupaten Padang Pariaman Busanil Arifin mengatakan penemuan ini langsung dilaporkan ke Balai Veteriner Bukittinggi.
Mengantisipasi penularan PMK ini, Bustani Arifin mengaku pihaknya sudah menyemprit kawasan teronfirmasi PMK dengan disinfektan.
"Kami juga memberikan obat dan vitamin untuk ternak yang terjangkit PMK," kata Bustanil Arifin.
Dia juga melarang peternak membawa hewan ternak masuk dan keluar daerah atau pun kampung untuk nmencegah penyebaran PMK.
Baca Juga:
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari masyarakat, ternak yang terinfeksi itu didapatkan dari pasak ternak Sungai Sariak.
Kemudian ada yang didatangkan dari pasar ternak Palangki yang kini sudah ditutup Pemerintah Kabupaten Sijunjung.(Antara/Jpnn)
Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman, Sumbar, mencatat 59 ternak terinfeksi penyakit mulut dan kuku (PMK).
Redaktur & Reporter : Ade Keno
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News