Maruf Amin Ingin Keuangan Syariah Berkontribusi di Dalam Negeri dan Tataran Global
sumbar.jpnn.com, JAKARTA - Wakil Presiden Maruf Amin berpesan pada seluruh peserta pleno kedua Komite Nasional Ekonomi Syariah (KNEKS) agar terus bahu-membahu membangun keuangan syariah di Indonesia.
Maruf Amin menginginkan pencapaian perwujudan visi ekonomi syariah di Indonesia terus dioptimalkan.
Tujuannya agar ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia bisa berkontribusi signifikan di dalam negeri dan tataran global.
"saya ingin pencapaian yang dihasilkan saat ini dioptimalkan agar ekonomi dan keuangan syariah berkontribusi di dalam negeri dan tatanan global," kata Maruf Amin.
Pleno kedua KNEKS ini berlangsung di Gedung Juanda I, Kementerian Keuangan, Senin (30/5).
Tema yang diangkat pada pleno kedua ini adalah "Bergerak Lebih Cepat untuk Mewujudkan Indonesia sebagai Produsen Halal Terkemuka di Dunia."
Baca Juga:
Pleno KNEKS ini memaparkan inisiatif dan fokus pencapaian ekonomi syariah yang mengarah pada percepatan mewujudkan pusat produsen halal dunia.
Percepatan itu akan terkait dengan pembiayaan, sertifikasi, ekspor dan impor, zona kuliner halal, aman dan sehat (KHAS), pusat data ekonomi syariah serta riset halal. (Mar9/Jpnn)
Wakil Presiden Maruf Amin berpesan pada seluruh peserta pleno kedua Komite Nasional Ekonomi Syariah (KNEKS) agar terus bahu-membahu membangun keuangan syariah d
Redaktur & Reporter : Ade Keno
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News