Kinerja Polda Sumbar Meningkat selama 2023

Senin, 01 Januari 2024 – 10:05 WIB
Kinerja Polda Sumbar Meningkat selama 2023 - JPNN.com Sumbar
Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono mengapresiasi seluruh personel kepolisian yang berkomitmen dan berprestasi menjalankan tugas selama 2023. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, PADANG - Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono mengapresiasi seluruh personel kepolisian yang berkomitmen dan berprestasi menjalankan tugas selama 2023.

Selama 2023, Sumbar berhasil mendapatkan pencapaian yang positif.

Pencapaian itu tidak lepas dari kerja keras dan komitmen dalam menjalankan tugas pokok serta fungsi kepolisian.

"Meski pada Oktober 2022 Polda Sumbar berada dalam posisi terbawah di peringkat nasional, namun melalui kerja keras kepercayaan masyarakat perlahan pulih," kata Suharyono.

Terkait tantangan internal yang dihadapi Polri, Suharyono menegaskan pihaknya akan terus berbenah dan meningkatkan kinerja.

Begitu juga dengan peningkatan angka penyelesaian kasus kriminal termasuk tindak pidana narkotika dan curat.

Sepanjang 2023 terjadi peningkatan signifikan dalam penanganan tindak pidana.

Kasus narkotika meningkat dari 922 pada 2022 menjadi 1022 pada 2023.

Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono mengapresiasi seluruh personel kepolisian yang berkomitmen dan berprestasi menjalankan tugas selama 2023.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia