Pembangunan Jembatan Layang Sitinjau Lauik Terkendala, Andre Rosiade Langsung Menghadap Presiden

Rabu, 17 Januari 2024 – 10:08 WIB
Pembangunan Jembatan Layang Sitinjau Lauik Terkendala, Andre Rosiade Langsung Menghadap Presiden - JPNN.com Sumbar
Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade mengungkap kendala pembangunan jalan layang Sitinjau Lauik. Foto: Ricardo/JPNN.com

sumbar.jpnn.com, PADANG - Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade mengungkap kendala pembangunan jalan layang Sitinjau Lauik.

Pembangunan jalan layang Sitinjau Lauik itu sempat direncanakan pada Desember 2023.

Namun, terjadi perlambatan pembangunan jembatan layang
Sitinjau Lauik ini di Kementerian Keuangan.

"Saya sudah menyampaikan hal ini kepada presiden. Beliau juga sudah berkomunikasi dengan Kementerian Keuangan agar segera memberikan persetujuan," kata Andre Rosiade.

Dia menjelaskan, jika sudah ada persetujuan jaminan pembayaran dari Kementerian Keuangan, maka Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat bakal melakukan proses lelang.

Pembangunan jembatan layang Sitinjau Lauik itu merupakan proyek dalam bentuk kerja sama pemerintah badan usaha (KPBU).

Skema ini dapat melaksanakan pembangunan tanpa sepenuhnya tergantung dari ketersediaan anggaran pemerintah.

Proyek ini disinyalir memiliki nilai investasi sebesar Rp 2,824 triliun dengan panjang jalan 2,78 kilometer dan masa konsesi selama 12,5 tahun.

Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade mengungkap kendala pembangunan jalan layang Sitinjau Lauik.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia