Dinas Kesehatan Asapi Lokasi DBD yang Masuk Kejadian Luar Biasa

Senin, 04 April 2022 – 16:26 WIB
Dinas Kesehatan Asapi Lokasi DBD yang Masuk Kejadian Luar Biasa - JPNN.com Sumbar
Dinas Kesehatan melakukan foging dan gotong royong bersama warga untuk membasmi nyamuk penyebab DBD di Pasaman Barat, Senin (4/4). Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, PASAMAN BARAT - Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Pasaman Barat masuk kejadian luar biasa.

Penyebabnya adalah sudah ada yang meninggal akibat DBD dan kasusnya terus bertumbuh.

Kepala Dinas Kesehatan Pasaman Barat Gina Alecia mengatakan secara keseluruhan ada 21 kasus DBD di Pasaman Barat.

Dinas Kesehatan Pasaman Barat sudah berusaha menekan kasus tersebut.

Upaya yang dilakukan antar alain foging atau tindakan pengasapan dengan bahan pestisida.

Tujuan fogining ini untuk membunuh nyamuk secara luas di lokasi ditemukan kasus DBD tersebut.

Selain itu, Dinas Kesehatan Pasaman Barat juga melakukan penyuluhan dan gotong royong bersama masyarakat.

"Kami ajak masyarakat membersihkan genangan air seperti di ban, pot bunga, dan tempat lainnya," kata Gina, Senin (4/4).

Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Pasaman Barat masuk kejadian luar biasa.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia