Inspiratif, Seorang Personel Polres Agam Membuka Lapangan Kerja untuk Masyarakat
Karena sering melihat kebun kelapa sawit orang lain, hati Nurdin terbuka untuk berkebun.
Bersama istrinya, Nurdin membeli lahan di Kurao, Jorong Pasar Durian, Nagari Manggopoh.
Lahan itu tak terlalu jauh dari rumahnya. Di lahan tersebut dia mulai belajar berkebun secara otodidak.
Selain berkebun, Nurdin juga memiliki 10 ekor sapi.
Seluruh sapi itu digembalakan di kebun kelapa sawit miliknya oleh dua orang pekerja.
Dia berharap kerja kerasnya itu bisa memotivasi warga sekitar agar berusaha lebih giat.
"Saya abdi negara dan seorang petani setelah menyelesaikan rutinitas sebagai anggota Polri," ungkapnya. (antara/Jpnn)
Seorang personel Polres Agam, AKP Nurdin, membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Nagari Manggopoh.
Redaktur & Reporter : Ade Keno
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News