Sumbar Disebut Sering Diframming Isu Negatif terkait Agama

Senin, 25 April 2022 – 20:35 WIB
Sumbar Disebut Sering Diframming Isu Negatif terkait Agama - JPNN.com Sumbar
Kepala Dinas Kominfotik Sumbar Jasman Rizal saat membuka Sidang Majelis Daerah II Sumbar Gereja Bethel Indonesia (GBI) tahun 2022. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, PADANG - Kepala Dinas Kominfotik Sumbar, Jasman Rizal, mengatakan Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah meminta masyarakat tidak terpancing isu miring berkedok agama.

Jasman Rizal menyampaikan pesan Mahyeldi itu saat membuka sidang majelis daerah II Sumbar Gereja Bethel Indonesia (GBI) 2022 di Convention Hall Bukit Lampu, Padang, Senin (25/4).

Kepada Jasman, Mahyeldi berpesan sidang majelis daerah II Sumbar GBI sangat penting karena provinsi Ranah Minang belakangan selalu diframming isu negatif  terkait agama.

Pesan itu disampaikan kepada Jasman karena Mahyeldi tak bisa menggeser kegiatannya yang lain.

"Kalau ada orang yang memancing untuk memecah belah harus dilawan secara bersama," kata Jasman.

Sumbar, kata Jasman, merupakan rumah dari berbagai etnis dan agama lain.

Minangkabau pun sangat egaliter dan permisif terhadap keberagaman.

"Tidak pernah ada pertikaian atas dasar agama di Ranah Minang," jelas Jasman.

Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah meminta masyarakat tidak terpancing isu miring berkedok agama.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia