Isu Pemakzulan Jokowi adalah Aspirasi Rakyat yang Kesulitan

Sabtu, 21 Mei 2022 – 12:58 WIB
Isu Pemakzulan Jokowi adalah Aspirasi Rakyat yang Kesulitan - JPNN.com Sumbar
Isu pemakzulan Jokowi merupakan aspirasi masyarakat yang kesulitan secara ekonomi. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

sumbar.jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti menyebut isu pemakzulan Presiden Joko Widodo (Jokowi) merupakan bentuk aspirasi yang timbul karena rakyat mengalami kesulitan.

"Soal pemakzulan Jokowi atau tuntutan aksi agar Jokowi mundur itu kan aspirasi mereka," kata La Nyalla.

Dia mengira isu tersebut dilatari oleh situasi ekonomi dan kebijakan pemerintah yang dinilai tidak berpihak pada masyarakat atau justru menguntungkan oligarki ekonomi.

Dampaknya, kehidupan masyarakat semakin susah dan lahirlah isu pemakzulan terhadap Jokowi itu.

Kekecewaan rakyat ini pun dipotret oleh beberapa lembaga survei yang mengutarakan kepuasan publik menurun terhadap pemerintahan Jokowi.

"Ternyata, tidak sesuai dengan janji-janji Jokowi saat kampanye kemarin," ungkap La Nyalla.

Mantan Ketua PSSI ini mengaku sejak dilantik sebagai Ketua DPD RI, dia sudah keliling 34 provinsi dan 300 lebih kabupaten atau kota.

Selama itu dia melihat kesenjangan kemiskinan terjadi. Persoalan pengelolaan sumber daya alam pun dilihatnya masih jauh dari keadilan sosial.

Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti menyebut isu pemakzulan Presiden Joko Widodo (Jokowi) merupakan bentuk aspirasi yang timbul karena rakyat mengalami kesulitan.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia