Muhaimin Iskandar Minta Penundaan Pemilu 2024, Ini Alasannya

Kamis, 24 Februari 2022 – 12:08 WIB
Muhaimin Iskandar Minta Penundaan Pemilu 2024, Ini Alasannya - JPNN.com Sumbar
Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin. Ilustrasi Foto: Humas DPR

sumbar.jpnn.com, JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meminta pemilu 2024 ditunda sampai dua tahun.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menyampaikan hal itu dengan alasan perekonomian Indonesia.

Pria yang akrab dengan sapaan Gus Muhaimin itu menjelaskan pada 2022 ekonomi Indonesia memiliki kecenderungan positif.

Keadaan ini bakal terasa hingga beberapa tahun mendatang.

Menurut Gus Muhaimin, momentum ini tidak boleh diganggu oleh agenda pemilu.

Sebab perbaikan ekonomi Indonesia akan dahsyat dan mampu membuat Negeri Pertiwi lebih baik daripada negara lain.

"Momentum ini tak boleh diabaikan," kata Gus Muhaimin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23\2).

Cak Imin sapaan lain dari politisi 55 tahun itu khawatir agenda pemilu bisa memunculkan tiga kondisi yang mengerem prospek ekonomi Indonesia.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meminta penundaan pelaksanaan pemilu 2024.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia