Mendesak, Lapas Padang Butuh Selter untuk Evakuasi Ribuan Narapidana

sumbar.jpnn.com, PADANG - Lembaga pemasyarakatan (lapas) kelas II A Padang Sumbar mengharapkan pembangunan selter sebagai bangunan mitigasi bencana.
Selter itu dibutuhkan karena kekhawatiran bencana. Lokasi Lapas Kelas II A Padang berada di pinggir pantai dan dihuni seribu narapidana.
"Jika melihat kondisi ini, maka selter merupakan kebutuhan mendesak Lapas Padang," kata Kepala Lapas Padang Era Wiharto.
Dia menjelaskan saat ini Lapas Padang belum memiliki satu selter pun untuk dijadikan tempat evakuasi saat terjadi bencana.
Namun, kebutuhan selter tersebut pernah dibahas bersama dengan pemerintah daerah beberapa kali.
Sayangnya, hingga saat ini hasil pembahasan itu belum terealisasi.
Selter merupakan tempat evakuasi sementara sebelum terjadi tsunami.
Pada skenario terburuk, jika gema mengguncang disertai peringatan dini tsunami, maka warga binaan akan dikeluarkan dari lapas dan diarahkan ke selter terdekat atau kawasan Gunung Padang.
Lembaga pemasyarakatan (lapas) kelas II A Padang Sumbar mengharapkan pembangunan selter sebagai bangunan mitigasi bencana.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News