Kapolda Sumbar Klarifikasi soal Video Viral Polisi Diduga Injak Tempat Ibadah

Minggu, 06 Agustus 2023 – 07:36 WIB
Kapolda Sumbar Klarifikasi soal Video Viral Polisi Diduga Injak Tempat Ibadah - JPNN.com Sumbar
Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono mengklarifikasi video viral soal polisi menginjak tempat ibadah. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, PADANG - Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono mengklarifikasi video viral soal polisi menginjak tempat ibadah.

Beberapa hari lalu, beredar video yang memperlihatkan anggota kepolisian diduga menginjak tempat ibadah di Masjid Raya Sumbar saat pengawalan aksi unjuk rasa di Padang.

Irjen Pol Suharyono menegaskan anggotanya tidak masuk ke area suci Masjid Raya Sumbar.

Lokasi yang ada di dalam video bukan tempat untuk beribadah, melainkan aula yang dipakai pendemo asal Pigogah, Patibubur, Air Bangis, Kabupaten Pasaman Barat, untuk tidur.

"Tidak benar, anggota kami tidak menginjak tempat beribadah. Lokasi tersebut merupakan aula Masjid Raya Sumbar untuk tidur," kata Suharyono.

Senada dengan Suharyono, Pengurus Harian Masjid Raya Sumbar,Rizardi Maarif, menyatakan lokasi yang ada di dalam video adalah aula pertemuan.

Sebab tidak ada alas untuk tidur, pengurus berinisiatif membentangkan karpet agar pendemo bisa tidur.

"Kami membentangkan karpet agar pendemo tidak tidur di lantai. Jadi itu bukan tempat salat, itu tempat pertemuan," ujarnya. (Antara/Jpnn)

Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono mengklarifikasi video viral soal polisi menginjak tempat ibadah.

Redaktur & Reporter : Ade Keno

Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia