Proyek Geothermal Gunung Talang Tak Mengganggu Aktivitas Pertanian

Jumat, 13 Oktober 2023 – 20:30 WIB
Proyek Geothermal Gunung Talang Tak Mengganggu Aktivitas Pertanian - JPNN.com Sumbar
Wakil Bupati Solok, Jon Firman Pandu, meyakinkan masyarakat tersebut bahwa proyek geothermal di Gunung Talang dapat sejalan dengan aktivitas pertanian masyarakat. Foto: Pemkab Solok

Dia menekankan pentingnya memanfaatkan potensi energi panas bumi di Gunung Talang yang tidak dimiliki oleh daerah lain.

"Kita harus menyadari bahwa tidak semua daerah memiliki potensi energi panas bumi seperti yang kita miliki di Solok. Seharusnya kita maksimalkan peluang ini. Banyak peluang kerja akan tersedia, baik secara langsung maupun tidak langsung, dari ekosistem pembangkit listrik ini," tambah Jon.

Selanjutnya, Jon menyampaikan penghargaan yang tinggi terhadap upaya Pemerintah Pusat, khususnya Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), yang telah berupaya keras mengembangkan potensi energi panas bumi di Gunung Talang.

Dia mengakui komunikasi awal antara pihak perusahaan yang akan menggarap proyek geothermal dan masyarakat setempat tidak berjalan lancar.

Stakeholder dari Pemerintah Kabupaten Solok, menurut Jon, perlu meningkatkan persuasif dan memberikan pemahaman komprehensif kepada masyarakat mengenai potensi energi panas bumi yang tidak akan merusak lingkungan sekitar.

Jon menjelaskan bahwa lahan yang dibutuhkan oleh perusahaan untuk menggali lobang geothermal tidak lebih dari 2 hektar. Ini berarti bahwa dampak pada lahan pertanian masyarakat akan minimal.

Terkait dengan penolakan sebagian kecil masyarakat terhadap proyek geothermal di Gunung Talang, Jon mengaitkannya dengan adanya provokasi dari pihak luar. Dia menekankan bahwa hanya sebagian kecil dari masyarakat yang menolak proyek ini, dan masalahnya sebagian besar adalah kurangnya komunikasi yang efektif.

Sebagai seorang Wakil Bupati dengan latar belakang petani, Jon mendukung hadirnya pembangunan proyek geothermal ini. Dia menegaskan bahwa proyek ini tidak akan mengganggu aktivitas pertanian, dan tidak ada alasan bagi warga kaki Gunung Talang untuk khawatir bahwa mereka akan tergusur akibat proyek ini.

Wakil Bupati Solok menegaskan proyek geothermal di Gunung Talang tidak mengganggu aktivitas pertanian masyarakat
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia