Hunian Sementara Tak Cukup, Warga Kajai Masih Tidur di Tenda

Rabu, 06 April 2022 – 11:56 WIB
Hunian Sementara Tak Cukup, Warga Kajai Masih Tidur di Tenda - JPNN.com Sumbar
Korban gempa di Lubuk Panjang Kajai, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat, tidur di tenda darurat. Foto: antara

sumbar.jpnn.com, PASAMAN BARAT - Korban gempa di Lubuk Panjang Kajai, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat, masih tidur di tenda darurat.

Tenda-tenda itu berdir di halaman rumah mereka masing-masing yang ambruk diguncang gempa.

Sedangkan hunian sementara memang ada. Namun, tidak bisa menampung warga yang ada.

"Kami sangat kekurangan huntara," kata seorang warga Lubuk Panjang Kajai, Febri (40), Rabu (6/4).

Di Lubuk Panjang Jorong Kampung Alang tedapat 299 unit rumah warga yang rusak.

Sementara rumah yang mengalami rusak berat mencapai 180 unit.

Hunian sementara yang dibangun baru sekitar 23 unit.

Total 23 hunian sementara itu terdiri dari 12 yang dibangun Pramuka Sijunjung, lima dari organisasi gerak barang Bandung, dan enam dari PMI Pasaman Barat. (antara/jpnn)

Korban gempa di Lubuk Panjang Kajai, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat, masih tidur di tenda darurat.

Redaktur & Reporter : Ade Keno

Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia