Kedapatan Membawa Celurit, Empat Pelajar SMP Diserahkan ke Polisi

Sabtu, 01 Oktober 2022 – 20:32 WIB
Kedapatan Membawa Celurit, Empat Pelajar SMP Diserahkan ke Polisi - JPNN.com Sumbar
Empat pelajar SMP diamankan oleh Satpol PP Padang yang diserahkan kepada Polresta Padang. Foto: Satpol PP Padang.

sumbar.jpnn.com, PADANG - Satpol PP Padang mengamankan empat pelajar SMP yang diduga akan tawuran.

Kepala Bidang Ketertiban Umum Satpol PP Padang Deni Harzandy mengatakan keempat pelajar itu diamankan di Jalan Diponegoro, Kecamatan Padang Barat.

"Kami mengamankan dua pelajar dari SMP Sahara dan dua lainnya MTs Aisyiyah Muhammadiyah Padang," kata Deni.

Dia menceritakan saat keempat pelajar itu diamankan, petugas mendapati mereka membawa senjata tajam jenis celurit.

Pelajar dan barang bukti itu kemudian diserahkan ke Polresta Padang untuk pengusutan lebih lanjut.

"Kami menyerahkan mereka ke Polresta Padang karena hal ini sudah menyangkut ranah pidana," tambah Deni.

Dia belum bisa memberikan kepastian alasan remaja tersebut tawuran di lokasi itu.

"Kami hanya bisa berharap aksi tawuran ini tidak ada lagi," tutup Deni. (Mcr33/jpnn)

Satpol PP Padang mengamankan empat pelajar SMP yang diduga akan tawuran.

Redaktur : Ade Keno
Reporter : Fachri Hamzah

Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia