Ketua DPRD Sumbar Geram, Ada Rp 6,5 Triliun Uang Rakyat yang Perlu Dibahas

Selasa, 16 Agustus 2022 – 08:07 WIB
Ketua DPRD Sumbar Geram, Ada Rp 6,5 Triliun Uang Rakyat yang Perlu Dibahas - JPNN.com Sumbar
Ketua DPRD Sumbar Supardi geram, serapan anggaran dari realisasi belanja APBD Sumatera Barat masih di angka 25,6 persen. Foto: Antara

sumbar.jpnn.com, PADANG - Ketua DPRD Sumbar Supardi geram, serapan anggaran dari realisasi belanja APBD Sumatera Barat masih di angka 25,6 persen.

Supardi mengatakan realisasi anggara dalam laporan semester I belum maksimal.

Resapan anggaran untuk belanja modal masih di angka 4,5 persen.

"Ini merupakan tanggung jawab Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumbar untuk menyalurkan belanja modal," kata Supardi.

Dia sangat menyayangkan kecilnya angka resapan belanja modal.

Padahal, dana yang dikirim pemerintah pusat ke Sumbar sudah mencapai angka 50 persen lebih.

"Kami khawatir, jika resapan ini rendah, maka akan kembali terjadi silpa di APBD yang angkanya mencapai Rp 500 miliar," terangnya.

Supardi mengingatkan agar Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah mengoptimalkan resapan anggaran ini dan tersalur sesuai rencana.

Ketua DPRD Sumbar Supardi geram, serapan anggaran dari realisasi belanja APBD Sumatera Barat masih di angka 25,6 persen.
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News