Terlambat Mengantarkan KUPA PPAS 2022 ke DPRD Sumbar, Mahyeldi Mengaku Banyak Kegiatan

Selasa, 16 Agustus 2022 – 08:22 WIB
Terlambat Mengantarkan KUPA PPAS 2022 ke DPRD Sumbar, Mahyeldi Mengaku Banyak Kegiatan - JPNN.com Sumbar
Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah terlambat mengantarkan Nota Rancangan Kebijakan Umum Perubahan APBD dan Perubahan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUPA PPAS) 2022 ke DPRD Sumatera Barat. Foto: Fachri Hamzah/jpnn.

sumbar.jpnn.com, PADANG - Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah terlambat mengantarkan Nota Rancangan Kebijakan Umum Perubahan APBD dan Perubahan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUPA PPAS) 2022 ke DPRD Sumatera Barat.

Mahyeldi beralasan keterlambatan ini disebabkan banyak faktor.

Kegiatannya sebagai Gubernur Sumbar cukup banyak yang belum terlaksana, pun ada tugas dari pemerintah pusat.

"Kami ingin DPRD Sumbar memahami ini. Keterlambatan ini akan dievaluasi karena ada perubahan alokasi untuk pelaksanaan kegiatan," kata Mahyeldi.

Menurutnya jika keterlambatan disebabkan perubahan yang diusulkan DPRD Sumbar, maka bisa ditinggalkan saja.

Pasalnya, pembahasan anggaran tersebut akan berisiko di akhir tahun.

Apalagi kegiatan pengadaan fisik yang dinilai tak akan selesai dibahas hingga September 2022.

"Bisa ditunda hingga 2023, kami ingin tender ini dilakukan sejak dini sehingga tidak terbentur dengan waktu," ucap Mahyeldi.

Gubernur Sumbar Mahyeldi terlambat mengantarkan Nota Rancangan KUPA PPAS 2022 ke DPRD Sumatera Barat
Facebook JPNN.com Sumbar Twitter JPNN.com Sumbar Pinterest JPNN.com Sumbar Linkedin JPNN.com Sumbar Flipboard JPNN.com Sumbar Line JPNN.com Sumbar JPNN.com Sumbar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia