Ada Darah Keluar dari Hidung Jenazah Napi, Begini Tanggapan Lapas Narkotika Sawahlunto
"Kami tidak tahu juga kurang pasnya di mana,yang pasti kami sudah sesuai prosedur," kata Bagus.
Prosedur untuk setiap warga binaan di Lapas yang sakit akan ditangani di klinik atau tim medis.
Jika tidak bisa ditangani di tempat, maka pihak Lapas akan membawa warga binaan ke rumah sakit terdekat.
"Itu kan menyangkut nyawa. Pihak keluarga juga sudah menerima saat itu melalui surat serah terima dan penjelasan dari pihak rumah sakit," jelasnya.
Sebelumnya, pihak keluarga Syafrizal meminta bantuan LBH untuk mencari keadilan atas kematian anaknya.
Perwakilan keluarga, Yogi, menyebut ada beberapa keadaan yang tidak wajar saat memandikan jenazah Syafrizal.
Pihak keluarga menemukan bekas luka dan memar di tubuh Syafrizal.
Bahkan, saat dimandikan ada darah yang keluar dari hidung jenazah. (antara/jpnn)
Bagus Dwi Siswandono buka suara terkait tuntutan keluarga napi yang meninggal saat menjalani masa tahanan di Lapas Narkotika Sawahlunto.
Redaktur & Reporter : Ade Keno
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News