Mahyeldi Apresiasi Eksistensi Masyarakat Sunda di Minang

sumbar.jpnn.com, PADANG - Gubernur Sumatera Barat (Sumba) Mahyeldi mengapresiasi masyarakat Sunda yang bermukim di wilayahnya.
Mahyeldi mengatakan masyarakat Sunda yang bermukim di Sumbar memberikan kontribusi yang baik.
"Kami menyambut baik kontribusi masyarakat sunda yang bermukim di Sumbar," kata Mahyeldi.
Mahyeldi sangat mengagumi keuletan dan kemahiran masyarakat Sunda dalam bertani.
Di beberapa daerah, petani Sumbar malah banyak belajar dari petani Sunda.
Gubernur yang akrab disapa Buya itu merasa bangga, kontribus masyarakat Sunda di Sumbar memberikan dampak yang baik untuk kemajuan Ranah Minang.
Terkait budaya, kebiasaan masyarakat Sunda sangat cocok dengan masyarakat Minang.
Cara berpakaian dan makanannya pun tak jauh berbeda dari pribumi di Sumbar.
Mahyeldi mengapresiasi keberadaan warga Sunda di Sumatera Barat. yang berkonribusi terhadap perkembangan Sumatera Barat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News